DOWNLOAD KAMUS BESAR BAHASA INDONESIA (KBBI) TERBARU

Suatu bahasa yang besar atau bahasa utama biasanya pasti memiliki kamus, tata bahasa dan uji bahasa yang standar. Indikator/pendukung kemajuan peradaban masyarakat dapat dilambangkan dengan kamus-kamusnya yang memuat berbagai macam khazanah kosakata bahasa. Begitu juga bahasa indonesia, yang merupakan salah satu bahasa yang memiliki kekayaan kosakata yang memadai sebagai sarana pikir, ekspresi dan komunikasi di berbagai bidang kehidupan.

Kamus dapat dikatakan sebagai buku rujukan yang menerangkan makna kata-kata. Baik itu kata-kata dari bahasa indonesia maupun dari bahasa lainnya. Fungsi dari kamus adalah sebagai alat bantu dalam pengenalan perkataan yang baru. Selain menerangkan maksud, kamus biasanya juga mempunyai pedoman sebutan, asal usul (etimologi) suatu perkataan dan juga contoh penggunaan bari sesuatu perkataan. Dalam menjelaskan suatu makna dari kata-kata, kamus biasanya juga menggunakan ilustrasi yang membantu dalam mempermudah pemahaman kata-kata tersebut.
 
Dalam penulisannya, kamus dapat terdiri dari satu atau lebih bahasa. Oleh sebab itu, kamus dapat dibagi menjadi beberapa jenis, yaitu kamus ekabahasa, kamus dwibahasa dan kamus aneka bahasa. Kamus ekabahasa adalah kamus yang hanya menggunakan satu bahasa saja. Kata-kata didalamnya terdiri dari penjelasan dalam bahasa yang sama. Kamus ekabahasa sangat berbeda dengan Dwibahasa ataupun Aneka Bahasa, hal ini dikarenakan penyusunannya yang berdasarkan pembuktian data korpus. Hal ini bertujuan agar definisi makna ke atas kata-kata adalah berdasarkan makna yang diberikan dalam contoh kalimat yang mengandung kata-kata berhubungan. Selanjutnya, Kamus Dwibahasa adalah kamus yang menggunakan dua bahasa, misalnya adalah kamus Inggris – Indonesia. Kata masukan daripada bahasa yang dikamuskan dalam kamus dwibahasa diberi padanan atau pemerian takrifnya dengan menggunakan bahasa lain. Yang terakhir adalah Kamus Aneka Bahasa. Kamus ini harus memiliki sekurang-kurangnya tiga bahasa atau lebih.misalnya Bahasa Jerman Bahasa Prancis dan Bahasa Jepang secara serentak.

Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah kamus ekabahasa resmi  bahasa indonesia yang disusun Oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa serta diterbitkan secara resmi oleh Balai Pustaka. Dikatakan kamus ekabahasa karena hanya menggunakan satu bahasa saja, yaitu bahasa indonesia. Sedangkan kata-kata yang dijelaskan dan juga penjelasannya hanya terdiri dari bahasa yang sama. Tentu kita ketahui bahwa kamus ekabahasa memiliki perbedaan yang jelas dengan kamus dwibahasa, hal ini dikarenakan penyusunannya dibuat berdasarkan pembuktian data korpus. Hal ini bertujuan agar definisi makna ke atas  kata-kata adalah berdasarkan makna yang diberikan dalam contoh kalimat yang mengandung kata-kata berhubungan.

Bahasa indonesia yang baku selalu beracuan kepada KBBI ini karena merupakan kamus bahasa indonesia terlengkap dan yang paling akurat yang pernah diterbitkan oleh penerbit yang memiliki hak paten dari pemerintah Republik Indonesia serta dinaungi oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia.

Dalam perkembangannya, Kamus Besar Bahasa Indonesia pertama kami diterbitkan pada tahun 1988. Edisi pertama ini merupakan hasil dari pengembangan Kamus Bahasa Indonesia yang terbit pada tahun 1983. Dalam edisi pertama ini telah dimuat sekitar 62.100 lema. Selanjutnya, berselang tiga tahun kemudian, tepatnya tahun 1991 diterbitkan lagi Kamus Besar Bahasa Indonesia edisi kedua. Lema yang mulanya berjumlah 62.100 pada edisi pertama, kini bertambah menjadi 72.000 pada edisi kedua. Pada tahun 2005, Kamus Besar Bahasa Indonesia edisi ketiga diterbitkan. Edisi ini telah memuat sekitar 78.000 lema, meskipun telah ada penambahan lema yang cukup banyak, namun masih terasa banyak sekali kosakata yang belum masuk. Selanjutnya, edisi terakhir Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah edisi keempat yang diterbitkan pada tahun 2008. Edisi terakhir ini telah memuat lebih dari 90.000 lema dan diperkaya kosakata yang berasal dari kamus istilah dan disusun berdasarkan paradigma.

Untuk mendownload Kamus Besar Bahasa Indonesia, silahkan klik link download dibawah ini:

Kamus Besar Bahasa Indonesia (Versi Pdf)
(DOWNLOAD)


Demikianlah postingan mengenai Kamus Besar Bahasa Indonesia ini, semoga dapat membantu. Terima kasih telah berkunjung!
Tag : Download Ebook Kamus Besar Bahasa Indonesia Terbaru dan Terlengkap Bahasa Indonesia

 Referensi Artikel:
https://id.wikipedia.org/wiki/Kamus
https://id.wikipedia.org/wiki/Kamus_Besar_Bahasa_Indonesia

0 Response to "DOWNLOAD KAMUS BESAR BAHASA INDONESIA (KBBI) TERBARU"

Posting Komentar